Panduan Sistem Pendataan Pelaksanaan US/M propinsi Jawa Tengah TA 2016


Dari bulan Desember yang baru saja berlalu, sistem pendataan Siswa Peserta Ujian Sekolah/Madrasah sudah mulai dilaksanakan secara online, baik dari tingkat MI/SD/SDSB, MTs/SMP/SMPLB, SMA/MA/SMALB maupun SMK. Disinyalir SMK lah yang dijadikan percobaan pertama.

Bagi Madrasah yang dibawah naungan kemenag terlebih dahulu harus melaksanakan verval UN melalui pendataan Emis, setelah verval UN selesai selanjutnya mencetak Berita Acara Capesun dan mengunduh Backup Capesun, kemudian BA dan Backup Capesun diserahkan ke Operator Kemenag yang selanjutnya diserahkan ke Dinas Pendidikan setempat untuk diupload ke Bio-sistem Online ini. 

Nah kali ini kami akan sedikit berbagi pengetahuan tentang bagaimana cara mengecek data peserta ujian sekolah/madrasah barang kali masih ada biodata peserta US/M yang keliru. meskipun banyak operator yang sudah mengetahui, tetapi tidak ada salahnya kami berbagi pengetahuan kepada operator madrasah yang belum memahami.

Berikut langkah-langkah untuk mengecek data peserta ujian sekolah/madrasah :

1. Silakan kunjungi laman pendataan pendidikan provinsi jawa tengah di http://data.pdkjateng.go.id/ maka akan terbuka halaman Bio Sistem Online, silakan klik pada kategori masing-masing jenjang, berhubung unit kerja penulis di MI, maka penulis memakai jenjang SD/MI. 

Lihat gambar dibawah ini :



2.  Setelah Klik SD/MI akan terlihat halaman Login Sbb :

Pastikan pada Halaman Login Pengguna
  • Nama Pengguna : Untuk jenjang SD/MI diisi dengan DJTG0332XXX (03 : kode provinsi) (32 : kode kabupaten) (XXX : diisi kode madrasah masing-masing).
  • Kata Kunci : Diisi dengan NPSN Madrasah masing-masing.
  • Kode Keamanan : Adalah kata rahasia yang ditunjukkan didalam kotak, silahkan anda ketik Kode Keamanan yang muncul, apabila salah memasukkan akan diulang.
  • Masuk : Setelah semua persyaratan diatas terisi dengan benar clik Masuk untuk masuk kehalaman sbb :




3. Klik Data Siswa maka akan terlihat halaman sbb:

4. Klik Edit Per Field untuk mengedit peserta berdasarkan field sbb:
 
 5. Klik Paralel untuk mengedit Paralel Kelas sbb :

6. Klik Kode Peserta Lama untu mengedit Nomor Ujian Peserta sbb :

7. Klik Rekap untuk melihat Rekap Peserta Ujian sbb:
 8. Klik Update Profil untuk mengedit Identitas Madrasah sbb:

9. Klik Update Password untuk mengedit Password yang semula menggunakan NPSN, silakan ganti dengan password yang mudah diingat.

Demikian sedikit panduan untuk Bio-Sistem Pendataan Pendidikan Provinsi Jawa Tengah, semoga postingan sederhana ini bisa bermanfaat.








bagikan Artikel ini melalui :

Tidak ada komentar